Thursday, January 29, 2015

Cara Membuat Bullet and Numbering di Ms-word

Haii sobat semua tidak akan pernah bosan saya di sini untuk membagikan Cara penggunaan Bullet and Numbering di Ms-word. Bullet and Numbering di gunakan untuk memberi simbol ataupun memberi kan nomor urutan dari sebuah kalimat.

Dari Bullet and Numbering ini point penting di dalam dokumen akan tersusun secara otomatis, pasti kalian sudah ada yang tau, walaupun begitu ada juga yang masih susah dan tidak tau dalam membuat nya, seperti mengatur letak posisinya, penggunaan jenis nya, ataupun penggunaan multi level nya.

by:pixabay

Sekarang saya akan menjelaskan beberapa langkah untuk membuat nya:

Membuat Bullet
1. Buka ms-word, cari pilihan Bullet, lalu pilih salah satu jenisnya

bullet
2. pilih saja salah satu jenis nya

contoh
 Membuat Numbering
1. Pilih tab yang sama, lalu pilih yang Numbering

numbering
2. Kemudian pilih saja salah satu

contoh

Membuat Multilevel list
1. Pilih Multilevel list, masih di tab yang sama, kemudian pilih salah satu

multilevel list
Itu tadi beberapa cara membuat Bullet, Numbering, dan Multilevel list. lihat juga postingan Cara Membuat Header dan Footer. Terima kasih

Tuesday, January 27, 2015

Cara Membuat Name Range dan Fungsinya

Name Range adalah sebuah fungsi yang digunakan untuk memberi nama sebuah Range ms-excel,
lalu fungsinya untuk apa? fungsi dari name range tersebut hanya untuk mempermudah kita untuk mengetahui nama dari range nya saja.

Tapi Name Range bisa juga kita gunakan untuk mempermudah dalam mengerjakan Rumus Fungsi
Vlookup maupun Hlookup di ms-excel, mungkin sebagian dari kalian sudah tau.

Cara nya cukup mudah kita, biasanya kita kalo menggunakan fungsi Vlookup dan Hlookup pasti range nya di sorot atau pun di block satu persatu, itu memang tidak salah, tapi kita akan membuat nya jadi lebih mudah sekarang.

by:pixabay
Berikut caranya:
1. Buka file Ms-excel kalian.
    cth soal:

contoh
2. Blok telebih dahulu Tabel Kode Jurusan dan Jurusan, karena yang akan kita cari Tabel Jurusan.
blok
3. Lalu klik kana, pilih Name Range, maka muncul sepertigambar di bawah, terus buat namanya Kode.

kode
4. kalo udah klik ok.

Sekarang kita akan memasukan rumus Vlookup untuk menjawab soal diatas tadi
Buat rumus seperti ini =VLOOKUP(MID(kolom kode tiket;mid);KODE;2;FALSE)
*Nah lihat kode merah "KODE" tersebut, itu karena kita telah membuat name range nya tadi, jadi tidak perlu kita blok lagi hanya memasukkan nama kode tersebut di rumus nya.
*klik Enter

Kalo belum mengerti juga lihat gambar:

masukkan rumus
Terakhir, kalo kurang jelas silahkan tinggalkan komentar di bawah.

Monday, January 26, 2015

Cara Membuat Watermark di Ms-word

Kali ini saya akan memposting sebuah artikel yaitu Cara Membuat Watermark di Ms-word, Pasti kalian pernah mengalami hal yang tidak mengenakan ketika kita mempunyai data penting berupa dokumen atau pun file-file lainnya.

Dan data tersebut di copy bahkan di ambil secara paksa tanpa meminta dulu kepada kita, jangan kan data-data biasa seperti itu, Postingan blog seperti ini saja bisa di copy se enak nya tanpa menyertakan sumber nya.

by:pixabay

Tapi kita tidak akan membahas tentang masalah blogging, kita masih membahas tentang Ms-office yaitu bagaimana mengaman kan data kita selain menggunakan password, tentunya kita menggunakan yang namanya Watermark, memang tidak begitu berpengaruh untuk menjaga data kita, tetapi tidak ada salah nya kita membuat Watermark untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan.

Bagaimana cara nya, berikut penjelasannya:
1. Buka ms-word kalian, bisa juga dokumen baru untuk menyisipkan Watermark nya
2. Lalu klik Tab Page Layout, silahkan pilih Watermark

page layout
3. Lalu muncul Tab baru, maka kita pilih Custom Watermark, sesuaikan seperti yang ada di gambar
   *Silahkan kalian Edit bagian Teks sesuai keinginan anda

custom watermark
4. Klik Apply, maka selesai lah sudah

Silahkan lihat Teks yang kalian buat tadi sudah muncul di setiap bagian Halaman, lihat juga Cara Mudah Mengunci Folder Ms-word, Terima kasih

Cara Merubah kolom di Ms-word 2007

Haii sobat kali ini saya akan berbagi cara yang mudah yaitu Cara Merubah kolom di Ms-word 2007
kalian sudah tau bagaimana cara merubah Kolom di Ms-word, kalo belum tau mari sama-sama kita lihat bagaimana cara merubah nya.

Nahh cara merubah kolom nya sangat mudah kok, saya kurang begitu mengrti untuk apa kegunaan fungsi kolom di bagi menjadi dua, mungkin agar hemat tampat saja kali yaa.

Berikut cara Merubah kolom Ms-word:

1. Pilih Page layout, Lalu pilih Columns, More columns

columns
2. Selanjutnya tinggal pilih mau yang satu, dua, ataupun tiga kolom
3. klik ok

Kita juga bisa mengatur ukuran widht dan Spacing. kita juga bisa memberi garis pemisah antara kolom nya dengan memberi centang pada Line betwen

columns
Bagaimana sobat mudah kan?
lihat juga Cara mengunci folder Ms-word, Terima kasih

Sunday, January 25, 2015

Cara Mengatur Jarak dan Spasi Tulisan di Ms-word

Haii sobat, kali ini saya akan membagikan Cara Mengatur Jarak dan Spasi Tulisan di Ms-word,
dalam membuat sebuah Makalah pasti kita kadang rada-rada bingung membaca makalah nya karena jarak dan spasi antara kalimat tersebut sangat berdempetan, sehingga membuat tulisan nya pun menjadi tidak rapi.

Sekarang saya akan meberi solusi bagaiman cara mengatur jarak dan spasi tersebut agar lebih rapi dan enak di lihat,

by:pixabay

Berikut caranya:
1. Buka Dokumen ms-word anda, lalu kalian Blok tulisan yang ingin diatur spasi nya, kemudian klik tanda seperti di gambar ini

klik tanda berikut
2. Selanjutnya muncul Tab baru yang menjelaskan berapa ukuran spasi, jenis tulisan, dan lain sebagainya. tinggal kalian sesuaikan saja

jarak dan spasi
3. Kemudian klik ok, maka selesai

Tidak ada yang sulit untuk membuat nya kan, kalo belu mengerti silahkan baca dari awal langkah-langkah nya. Terima kasih

Membuat Tulisan Keren dengan WordArt

WordArt cukup berguna untukmembat tulisan di ms-word menjadi unik dan bagus, apalagi jika kita ingin membuat Cover makalah menjadi lebih berwarna, tentu Wordart ini sangat saya anjurkan kalian gunakan dalam membuat Cover makalah tersebut.

Cara nya cukup mudah bagi kalian yang belum pandai menggunakan ms-word, cukup ikuti langkah-langkah saya ini untuk membuat Wordart nya.

by:pixabay

Berikut langkah-langkah nya:
1. Buka ms-word, Pilih Insert, lalu pilih WordArt

insert
2. Lalu akan muncul jenis-jenis WordArt tersebut, silahkan pilih salah satu

wordart
3. Setelah kita pilih satu ketikan kalimat nya, terserah anda

ketikan sebuah kalimat
5. Selanjutnya klik Ok, Jika kalian ingin mengedit nya lagi tinggal kalian pilih Tab Format

Mudah kan sobat, itu tadi Cara Membuat Tulisan Keren dengan WordArt. Terima kasih

Friday, January 23, 2015

Kegunaan Find and Replace di Ms-word

Haii sobat kembali lagi bersama saya, kali ini saya akan membahas tentang Kegunaa Find and Replace di ms-word. Pasti kita pernah mengalami kesulitan dalam menemukan kata-kata yang salah di dalam pembuatan makalah atau yang lainnya.

Namun pernah kah kalian berpikiran untuk mengganti kata yang salah dari setiap paragraph yang jumlah nya tentu tidak sedikit tersebut, Jika kalian berpikiran tersebut sungguh kalian akan capek dong, satu persatu kata yang salah tersebut di ganti tanpa menggunakan Find dan Replace yang telah di sediakan di dalam ms-word tersebut.

Maka dari itu saya akan menjelaskan sedikit tentang apa itu Find dan Replace,
Find sendiri berasal dari bahasa inggris tentunya yang berarti Menemukan/Cari bisa juga, sedangkan Replace adalah Mengganti/merubah. Jadi sekarang kalian sudah tau kan apa arti dari Find dan Replace, kalo sudah tau langsung saja kita mencoba nya.

by:pixabay
Berikut langkah-langkah nya:
1. Buka Dokument yang sudah ada atau yang sedang di buat
2. Lalu kata apa yang akan kalian ganti atau pun kalian rubah?
contoh:
contoh
*contoh nya kita ingin mengganti kata Infromasi di atas menjadi Informasi,
3. Klik Tab Home, lalu cari Find

find and replace
4. Setelah kita klik maka akan muncul tab seperti gambar di bawah, ketikan kata yang ingin diganti

find and replace
5. Lalu klik Find next, untuk melihat semua kata Infromasi pilih Reading highlight

contoh
*kata yang ter blok hitam adalah semua kata Infromasi, dan akan kita ganti menjadi Informasi
6. Lalu pilih Replace, lalu ketikan Replace with dengan kata Informasi,
setelah itu tinggal kita klik Replace all. maka semua kata yang salah tadi sudah menjadi Informasi.

Bagaimana sobat mudah bukan? jangan lupa lihat juga Aplikasi office untuk android
Terima kasih.

Thursday, January 22, 2015

Aplikasi Microsoft Office Untuk Android

Microsoft memang suatu perusahaan besar yang sangat mengintegrasikan kemudahan bagi para pengguna nya, Sejak muncul nya perangkat-perangkat ataupun gadget canggih di dunia kini microsoft beserta perusahaan lainnya pun menyediakan berbagai aplikasinya di Android maupun IOS.

Kini Microsoft Office Tersedia Untuk Android, Jenis-jenis aplikasi yang menyediakan perangkat kemudahan untuk mengolah kata, angka, dan lain sebagainya di pasaran, apa saja jenis nya mari kita lihat.

by:pixabay.com

Kingsoft Office
by:oketekno.com
Salah satu aplikasi yang saya gunakan di perangkat android saya sekarang ini, tentunya sangat membantu pekerjaan saya sehari-hari, apalagi jika ada tugas di perkuliahan, perangkat ini cocok bagi anda yang sibuk dalam dunia pendidikan dan pekerjaan yang menggunakan aplikasi Office.

Aplikasi dokumen viewer ini dapat melihat atau membaca dokumen berformat doc, docx, pdf, txt, xlx, ppt, dan pptx. tak perlu diragukan lagi aplikasi ini banyak pengguna yang menyukainya salah stu nya saya ini.

Office Suite Professional

by:oketekno.com
Kalo aplikasi yang satu ini saya belum pernah mencobanya, tapi banyak yang mengatakan bahwa aplikasi ini cukup menyediakan kemudahan bagi penggunanya, salah satu nya sudah dapat melakukan perubahan seperti membuat, mengedit data, serta mengaturnya.

Aplikasi ini memiliki fungsi yang sudah lengkap menurut para penggunanya, anda sudah penah mencobanya? kalo saya sih belum pernah mungkin lain waktu saya akan mencobanya.

Quick Office Pro

by:oketekno.com
Aplikasi yang satu ini tidak jauh beda dengan aplikasi diatas tadi, hanya saja quick offfice pro ini bisa membuat dokumen dengan format PDF dan juga dapat melakukan penyimpanan langsung ke dalam Google Drive dan juga USB.

Polarise Office

by:oketekno.com
Polarise office yang saya tau sangat berguna bagi para pekerja kantoran dan para pebisnis yang sangat sering menggunakan alat persentasi dalam melakukan pekerjaannya, naah aplikasi ini mungkin cocok bagi para bisnisman seperti anda.

Olive Office Premium

by:oketekno.com
Aplikasi android yang terakhir tidak jauh beda dari yang lain, Olive office premium memiliki keunggulan yaitu dapat membuka file dengan format PDF, MHT, MIME, dan HTML.
Selain itu aplikasi ini dapat mengenali bahasa seperti inggris, korea, jerman, perancis, china, dan jepang.

Soobat sekalian sudah mengunakan aplikasi yang mana saja? saya sendiri baru menggunakan Kingsoft Office, pengalaman saya selama ini cukup membantu dalam hal pekerjaan saya, coba lihat juga Mengatur Print Out Landscape di Ms.excel, Terimakasih.

Wednesday, January 21, 2015

Mengatur Print Out Landscape di Ms-excel

Haii sobat saya akan membagikan suatu cara tentang Mengatur Print out Landscape di Ms-excel, saya mebagikan ini karena menurut saya penting dan sesuai dengan pengalaman saya pada saat akan melakukan Print Out sebuah dokumen Ms-excel.

Pada saat saya akan melakukan Print Out sebuah lembar kerja dengan Page layout potrait tentu tidak akan mengalami masalah, Namun ketika saya akan melakukan Print Out dengan page layout berbentuk Landscape dengan jumlah kolom yang banyak dan baris yang panjang saya menemukan masalah.

Masalah yang saya jumpai, Hasil Print Out saya menjadi terpotong menjadi dua lembar yang berbeda, ternyata saya selama ini tidak mengatur Lembar kerja saya.
Sekarang saya sudah tau dimana masalah nya dan akan saya bagikan disini, langsung saja

by:shuttersock

Cara Mengatur Print out Landscape di Ms-excel:

1. Buka lembar kerja excel yang mau kita print terlebih dahulu, lalu pilih Tab View, lalu cari Page    Break Priview

view
2. Kemudian lembar kerja akan berubah menjadi seperti gambar dibawah, sebelumnya ubah terlebih dahulu lembar kerja menjadi Landscape melalui Page layout - Orientation - pilih landsape

lembar kerja
3. Tarik Garis biru yang memisahkan kolom tersebut sampai semua kolom masuk kedalam

lembar kerja
4. sekarang lihat hasil nya melalui Print previw, sekarang semua kolom dan baris sudah menjadi satu lembar kerja, kemudian print lembar kerja tersebut

Bagaimana sobat cukup mudah kan, jangan lupa lihat postingan selanjutnya Cara menggunakan spelling grammar checker, kalo belum nerti silahkan beri komentar, Terimakasih.

Tuesday, January 20, 2015

Cara Mudah Belajar Fungsi IF di excel

Apa kabar sobat hari ini kita akan belajar bersama tentang Cara Mudah Belajar Fungsi IF di excel, nah fungsi if itu sebenarnya permainan logika kita dalam memecahkan sebuah soal yang ada di excel.
Excel tentu sangat penting bagi dunia pendidikan sekarang ini apalagi di dunia pendidikan yang kerjanya bergelut dengan angka, excel berfungsi memudahkan kita dalam melakukan perhitungan dalam jumlah yang banyak sekalipun.

Fungsi IF memiliki sintaks kurang lebih IF(logical_test, [value_if_true], [value_if_false])
Mari kita bahas satu persatu: 
  • Logical_test, maksud nya yaitu nilai di dalam sel nya. cth: A1, B2, C3
  • Value_if_true, sebuah opsional atau pilihan atau pun sebuah logikanya, mengapa dikatakan logika if true ya karena logika yang dimasukan logika yang benar(true).
  • Value_if_false, nah kalo yang ini pasti kalian sudah tau, kalo ada benar tentu ada yang salah.
Sekarang saya akan membuat satu contoh:

contoh soal

Di atas ada sebuah contoh laporan bulanan LPK maju, yang berwarna kuning adalah jawaban yang akan kita cari, bagaimana cara nya? tentu saja dengan menggunakan fungsi IF.
berikutnya sebuah keterangan yang akan kita buat menjadi sebuah logiika perhitungan

Biaya/orang dengan kriteria, jika:
kelas privat, biayanya 230000
kelas regular, biayanya 130000
pph 5% dari pendapatan kotor
keterangan
kelas dgn kriteria, jika:
jumlah peserta > 3 orang, reguler
jumlah peserta < = 3 orang, privat

Selanjutnya tinggal gunakan logika berpiikir anda, bagaimana bisa jawaban menjadi seperti itu, untuuk mempermudah akan saya buatkan rumus nya =IF(C5="privat";250000;IF(C5="reguler";150000)). Ini rumus yang dipakai dalam menjawab soal dalam tabel tersebut, biasakan mengetik sendiri rumus nya agar terbiasa. kalo ada yang kurang jelas silahkan bertanya melalui kolom komentar Janagn lupa lihat postingan tentang excel lainnya.Terima kasih

Cara Menggunakan Ms.word Autosave

Ms.word autosave adalah sebuah utilitas yang di sediakan oleh microsoft untuk mempermudah kita dalam melakukan pengetikan, maksud dari Autosave yaitu mempermudah kita dalam melakukan penyimpanan dokumen Word.

Kita pasti sering mengalami hal seperti ini, ketika sedang asik mengerjakan tugas tiba-tiba listrik mati sehingga tugas yang telah kita buat dengan susah payah menjadi hilang seketika karen kita tidak men save nya. Bagaimana tidak tugas yang segitu banyak nya yg kita buat dengan susah payah hilang begitu saja.

Sekarang sudah ada solusinya, Karena microsoft telah lama memberikan kemudahan bagi penggunanya, Mungkin kalian semua sudah tau, mungkin sebagian lagi belum tau karen kurang memahami bahasa inggris, atau bahkan tidak mau mengeksplorasi kegunaan tombo-tombol yang ada.

by:shuttersock.com

Bagaimana caranya, mari kita simak ulasanya berikut ini:
1. Pilih Office button, letak nya disudut kanan atas

officebutton
2. Pilih Word options, Save, lalu atura waktu untuk pengesavean. lihat yg dilingkari

office
3. Setelah selesai klik ok

Jadi, nanti setiap kita melakukan pengetikan maka dokumen tersebut akan tersave dengan sendirinya selama selang waktu yang di tentukan, Nah mudah kan sobat sekalian sekarang kita sudah tidak takut lagi apabila tejadi hal-hal yang tidak di inginkan selama melakukan pengetikan, itu tadi cara Menggunakan Ms.word Autosave. Terimakasih

Monday, January 19, 2015

Cara Mudah Membuat Header Footer Ms-word

Kalian sudah bisa cara membuat Header dan Footer di Ms-word? Header itu bisa di sebut kepala,
tapi maksud header disini yaitu tulisan yang ada di bagian atas setiap Halaman Ms-word, sedangkan Footer yang artinya kaki, jadi tulisan yang ada di bawah setiap halaman.

Kalo kalian belum tau ayo kita lihat cara-cara membuat header dan footer ms-word, cara nya sangat mudah sobat, untuk lebih jelasnya lihat langkah nya di bawah:
by:dreamstime.com
Cara membuat header
Langkah-langkah membuat header
1. Buka ms-word, pilih Insert, lalu pilih Header

header
2. Silahkan pilih salah satu jenis Header yang kalian suka

header
3. Ketikan kalimat yang ingin kalian jadi kan header, klik dua kali di luar header

Cara membuat footer
Langkah-langkah nya
1. Pilih Insert, Kemudian Footer
2. Ketik kalimat/teks yang ingin kalian buat

footer
3. Kalo udah selesai, klik kembali diluar footer dua kali

Kemudian jika kalian ingin menghapus Header maupun Footer nya cukup mudah, Pilih Insert - Kemudian cari Remove Header jika ingin menghapus Header, Pilih Footer jika ingin menghapus Footer.
hapus
Itu tadi Cara membuat Header dan Footer di ms-word, Jika ada yang ingin ditanyakan sobat bisa beri komentar di bawah, Terimakasih

Cara Mudah Mengatur Ukuran Kertas di Ms-word 2007

Tau kah kalian Cara mengatur ukuran kertas di Ms-word? Kalau belum tau mari kita simak cara berikut ini. Kali ini saya akan berbagi Cara Mudah Mengatur Ukuran Kertas di Ms-word 2007.

Pasti kalian kadang merasa jengkel apabila ingin membuat sebuah Makalah tetapi, gak tau cara merubah ukuran kertas halaman Ms-word nya, ya Mengatur ukuran kertas ini sangat mudah dan sangat penting, karena ini membuat tulisan kita menjadi rapi dan tertata dengan baik.

Karena sering kali kita pada saat mencetak dokumen tersebut akan menjadi berubah susunannya, ya itu tadi kita lupa mengatur kertas nya.

Baiklah simak cara-cara mengatur kertas di Ms-word:

Cara pertama melaui Page layout, Size.
1. Buka Ms.word , Lalu pilih Size atau ukuran kertas yang ingin di gunakan

page layout
2. Kemudian klik ok.

Cara kedua melalui Margin.

1. Pilih Page layout, lalu Margin

custom margin
2. Lalu pilih Paper, karena yang akan kita atur kertasnya

page setup
3. Tinggal kalian atur sendiri ukuran nya A4, atau yang lainnya.

Bisa juka kita mengatur margin nya dengan cara pilih Margin, lalu buat margin nya menjadi 4-3-3, biasa saya menggunakan ukuran seperti ini karena lebih rapi ketika di jilid.

margin
Jangan lupa klik ok setelah melakukan perubahan, Itu tadi Cara Mudah Mengatur Ukuran Kertas di Ms-word 2007. kalo kurang jelas silahkan beri komentar. Terima kasih

Kontak saya

Name

Email *

Message *